Pond's White Beauty Pearl Cleansing Gel ini diklaim mengandung pearl essence yang dapat menjadikan kulit cerah bercahaya.
Ukurannya sendiri 100g dengan tube berwarna pink transparan. Aku suka
banget sama kemasan si pink ini, erkesan feminin dan elegan gitu.
Karena transparan juga kita bisa melihat gel bening dengan
buih-buih yang ada di dalam tube. Selain itu, kita juga bisa melihat
berapa banyak sisa dari pembersih muka kita.
Isi cleansing gel-nya berwarna bening dengan sedikit butiran-butiran
yang merupakan perpaduan antera pearl essence dan oxygenated formula.
Konsetrasinya sih agak sedikit encer tapi masih oke kok. So far, aku
nggak ada masalah sama teksturenya. Untuk busanya sendiri nggak seperti
kebanyakan sabun muka yang lainnya, busanya ini tergolong sedikit. Tapi
aku pernah baca juga busa tidak berpengaruh dengan hasil bersih atau
tidaknya dari produk tersebut. Jadi nggak perlu khawatir dong.
Aroma nih part yang paling sensitif menurut aku. Hidung aku ngga bisa
menerima aroma-aroma tajam. Ya, pada dasarnya nggak suka sih. Tapi Si
Pink ini wanginya segar, nggak menyengat dan enak banget. Semacam bau
bunga-bunga gitu. Pas awal-awal malah aku ciumin terus hehehe.
Part yang nggak kalah penting yaitu hasilnya. Si Pink ini dapat
membersihkan kotoran di wajahku dengan baik. Yang paling bikin bahagia
tuh, muka rasanya nggak kering seperti memakai sabun muka lainnya.
Hasilnya enak banget. Terbuktikan kalau banyak atau tidaknya busa tidak
berpengaruh. Wajah jadi bersih, bersinar, dan enaklah.
Bolehlah menjadi cleasing gelku nanti. Nah, kalian harus coba nih Si
Pink yang luar dalam bagus banget kualitasnya. Nggak bakal nyesel deh
pasti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Write your words ^^